Wow! Bocah Ini Pewaris Tahta Kaisar Jepang

Masalah pewaris tahta kekaisaran di negeri sakura, hingga kini selalu menarik untuk dibahas. Terlebih saat muncul seorang pangeran dengan wajah imut dan sangat menggemaskan. Jika dilihat sepintas, bocah laki- laki dengan perawakan mungil tersebut hanya seperti anak laki- laki biasa. Namun siapa sangka jika nyatanya, dia adalah pewaris tahta dari kekaisaran jepang.

Adalah Pangeran Hisahito dari Akishino. Pangeran imut ini terlahir di Tokyo pada tanggal 9 september di tahun 2006 lalu. Pangeran Hisahito adalah anak ketiga dari Pangeran Akishino dan Putri Kiko. 

Pangeran yang terlahir melalui operasi caesar dengan berat 2, 6 kg tersebut ,tentu disambut gembira bagi kalangan kerajaan. Bagaimana tidak? Ketika lahir, kekaisaran Jepang tengah mengalami dilema berat. Hal ini terjadi karena sepanjang 40 tahun terakhir dinasti Kekaisaran Jepang, belum ada keturunan pria yang akan dijadikan sebagai pewaris tahta. 

Tidak heran jika saat itu, ada kemungkinan, dilakukannya pengubahan undang- undang untuk menjadikan seorang wanita sebagai pewaris tahta kekaisaran.

bocah pewaris tahta kaisar jepang
Photo: Copyright dramafever.com
Di ulang tahun yang pertama, sang Pangeran merayakannya di bawah banyak sorotan kamera. Saat Pangeran Hisahito berusia 3 tahun, tubuhnya tumbuh dengan tinggi 94 cm. Sang pangeran juga gemar memakai sepatu 3 roda serta bermain bola.

Pangeran Hisahito, merupakan cucu terakhir sekaligus menjadi cucu laki- laki satu- satunya dari kaisar Akihito. Dengan demikian, pangeran Kisahito akan menjadi pewaris dari tahta kekaisaran, setelah putra mahkota Naruhito dan pangeran Akishino. 

Hingga saat ini, sang pangeran telah tumbuh dan berkembang menjadi seorang bocah dengan wajah yang mengundang untuk dicubit. Arti nama hisahito sendiri  memiliki pengertian tenang dan berbudi luhur. 

Nama tersebut merupakan nama indah yang dipilih oleh ayah sang pangeran.  Pemberian nama tersebut dilakukan dengan cara meletakkan kotak kayu berisi sebuah nama yang tertulis di selembar kertas buatan tangan secara tradisional di jepang. Adapun lambang pribadinya (mon) yakni pohon koyamaki yang dalam bahasa latin adalah sciadopitys verticillata.
Tampaknya, sang pangeran memiliki nama dan karakter yang cocok berdampingan satu sama lain. Pangeran kecil ini, mampu menyesuaikan diri dengan baik di sekolah tempatnya belajar. Meski demikian, tetap saja ada banyak orang yang merasa khawatir jika sang pangeran akan dikucilkan karena statusnya sebagai pewaris tahta.

Uniknya lagi, pangeran Hisahito yang juga dipanggil dengan panggilan sayang oleh orang tuanya dengan yuyu, hisahito-kun atau yuyu-can ini, gemar memakai baju serta makan sendiri.

Pangeran Hisahito
Photo: Copyright  japantimes.co.jp
Pada tahun 2013, tepatnya pada tanggal 14 maret, sang pangeran lulus dari tk di universitas ochanomizu, tokyo. Selanjutnya, sang pangeran kecil ini, masuk ke sekolah dasar di universitas ochanomizu di tanggal 7 april pada tahun 2013. 

Dalam hal ini, pangeran hisahito menjadi anggota kekaisaran jepang yang pertama kali menempuh pendidikan di luar SD gakushuin yang berada di tokyo. SD gakushuin sendiri, merupakan sekolah yang diperuntukkan bagi anak- anak yang terlahir di keluarga kerajaan.
Pada usianya yang masih begitu belia ini, pangeran hisahito telah meraih banyak kepopuleran dan status yang mumpuni. Inilah kenapa, sang pangeran imut ini memiliki begitu banyak fans. Bukan hanya satu dua, melainkan ada banyak anak perempuan yang mengaku ingin menikahinya ketika sang pangeran telah dewasa nanti. 

Dengan wajah yang imut dan menggemaskan tersebut tidak heran jika nantinya, sang pangeran akan tumbuh menjadi seorang pangeran tampan yang tentu makin banyak pula penggemarnya. 

0 Response to "Wow! Bocah Ini Pewaris Tahta Kaisar Jepang"

Post a Comment