Video Game Paling Kontroversial Buatan Jepang

Selain disebut-sebut sebagai negara maju dengan segala teknologinya yang bisa bikin kamu berdecak kagum, negara Sakura ini ternyata juga menyimpan banyak hal unik dan aneh lho. Salah satunya itu video game yang ternyata banyak menimbulkan kontroversial di kalangan para pecinta game, dan mungkin kamu salah satunya. Kira-kira apa ya yang jadi penyebabnya? 

Buat kamu pecinta game tentunya sudah tahu video game keluaran dari negara Adidaya Amerika, biasanya berjenis action, petualangan atau simulasi dengan alur cerita yang seru dan visualisasi nggak kalah canggih. Nah, sedangkan 6 video game paling kontroversial buatan Jepang ini memiliki alur cerita yang bisa terbilang konyol serta bakalan membuatmu geleng-geleng kepala.

Seaman : Sensasi Memelihara Hewan Berwajah Manusia

Kamu yang terlahir di era 90-an pasti tau game simulasi yang bernama Tamagochi. Game itu mengharuskan kamu buat merawat hewan peliharaan, mulai dari memberi makan, mengajaknya bermain, sampai membersihkan kotorannya. Seaman juga ngga jauh beda sama Tamagochi, tapi hadir dengan tampilan yang sama sekali jauh berbeda. 

Kalau Tamagochi memiliki karakter yang imut dan menggemaskan, lain halnya dengan peliharaan dalam video game Seaman. Kamu mendapat beberapa jenis hewan yang bisa dipilih untuk dijadikan peliharaan saat pertama kali memainkan game ini. 

Video Game Paling Kontroversial Buatan Jepang
Photo: Copyright destructoid.com
Ada 5 pilihan hewan, salah satunya adalah katak namun dengan bagian kepala berbentuk manusia botak dengan ekspresi muka datar.Serupa tapi tak sama dengan Tamagochi, kamu harus merawat peliharaan ini sampai jinak. 

Namun jika tidak, peliharaan dalam game Seaman akan menghina dan mengejek kamu sebagai majikannya. Wajah manusia pada hewan peliharaan inilah yang menyebabkan kontroversial, karena seakan kita sedang memelihara manusia alih-alih memelihara hewan.

Doki Doki Majo Shinpan! Cerita si Arwah Mesum

Jika dibandingkan dengan Seaman, Doki Doki Majo Shinpan ini memiliki visual yang lebih menarik. Pada covernya digambarkan dengan karakter anime remaja yang negative dan kekanak-kanakan. Tapi siapa sangka, game ini ternyata dimainkan dengan cara melakukan sebuah aksi diluar norma dan moral yang membuat kamu menggeleng keheranan. 

Photo: Copyright zerochan.net
Game kontroversial Jepang ini bercerita tentang kehidupan seorang remaja lelaki yang bernama Akuji, seorang siswa di sebuah Sekolah Menengah Atas. Lalu, pada hari pertama Akuji masuk ke sekolah barunya, ia bertemu dengan arwah perempuan bernama Lulu. Lulu meminta bantuannya untuk menangkap para penyihir wanita yang ada di sekolah itu. 

Tapi, cara menangkapnya bukan dengan menggunakan jimat atau alat-alat sihir lainnya, melainkan Akuji harus menggelitiki si penyihir di bagian mana pun sampai lemas. Ternyata, Lulu adalah arwah yang memang mesum sejak ia masih hidup. Kamu tentunya jadi tahu alasan kenapa video  game yang satu ini dianggap kontroversial di dunia.

Sweet Pool : Pria Tampan yang Bisa Menstruasi

Kebanyakan video game di Jepang memiliki tema Visual Novel atau berbasis cerita yang dilengkapi dengan plot dan juga percakapan antara tokoh di dalamnya. Nah, VN atau Visual Novel ini biasanya bercerita hal-hal negative ala anime yang sering kamu tonton. Sweet Pool juga bisa dibilang punya cerita yang nggak jauh beda. 

Photo: Copyright yaoiotaku.com
Cuma, kreator dari game ini punya kreatifitas tanpa batas yang bikin game ini jadi punya cerita yang lebih unik sampai jadi salah satu daftar video game buatan Jepang yang kontroversial. Cerita berawal dari Sakiyama Youji, murid baru di Sekolah Katolik dan punya 3 temen baru yang bisa dibilang agak aneh.

Kekonyolan cerita ini bisa kamu lihat waktu Youji mengalami Menstruasi, dimana darah yang keluar berasal dari badan bagian belakang Youji. Nggak cuma itu saja, sebagai pemain game ini, kamu sendiri yang harus mutusin gimana caranya agar tokoh utama yang kamu mainkan itu bisa mati.
Mister Mosquito : Merasakan Jadi Nyamuk atau Mengintip Orang?

Setelah beberapa video game yang udah disebutin di atas, kamu udah kebayang kan gimana rata-rata isi otak dari sang kreator game di Jepang? Ya, selain nyeleneh, sebagian besar game buatan Jepang juga memiliki cerita yang bersinggungan dengan urusan orang ‘dewasa’. Termasuk Mister Mosquito yang bisa dibilang game paling kontroversial. 

Dalam game ini kamu bakalan berperan menjadi seekor nyamuk ataupun serangga kecil dan bisa terbang yang lainnya. Misi yang harus kamu lakukan adalah menghisap darah seluruh anggota keluarga yang bernama Yamato. Terus, dimana letak kontroversialnya? 

Photo: Copyright hardcoregaming101.net
Perburuan menghisap darah yang harus kamu lakukan nggak terbatas tempat seperti tempat tidur, gym atau dapur, tapi juga kamar mandi! Tentunya sudah terbayang kan suasana seru seperti apa yang akan kamu lihat? 

Jadi selain menyelesaikan misi sebagai nyamuk, kamu juga bisa mendapatkan ‘bonus’ dari video game ini. Bisa jadi beberapa orang memainkan game ini bukan untuk menyelesaikan misi. Hmm…

Ini Game Paling Aneh dan Mengerikan!

Video Game berjudul Rapelay ini adalah sebuah game simulator seks dimana para player berperan untuk jadi pemerkosa dan grafis gambarnya pun begitu hidup seperti manusia sungguhan. 

game kontroversial jepang
Photo: Copyright mygaming.co.za
Oleh sebab itu, Game tersebut dilarang keras beredar di Negara Amerika Serikat, Malaysia, Argentina, Perancis, Thailand dan beberapa negara lainnya. Tidak tahu apakah kehadiran game aneh ini di Indonesia juga dicekal atau tidak. 

Creature To Koi Shinyo : Bukan Jatuh Cinta Biasa

Kamu setuju dengan ungkapan kalau jatuh cinta bisa terjadi pada siapa pun? Termasuk pada hewan peliharaan sekalipun? Jika iya, bisa jadi kamu ternyata satu pemikiran dan setuju dengan pendapat dengan pembuat game berjudul Creature To Koi Shinyo yang dibuktikan dalam game ini. 

Tapi yang dimaksud dalam game ini bukan jatuh cinta seperti merawat, menyayangi seperti binatang peliharaan, lho. Melainkan jatuh cinta layaknya antara seorang laki-laki dan perempuan. Seperti itulah yang dialami Ichitarou, anak laki-laki yang jatuh cinta dengan seorang cewek cantik bernama Kokoro yang baru pindah ke rumahnya. 

Yap, Kokoro disini itu aslinya adalah seekor jangkrik betina yang punya ukuran badan seukuran manusia. Ichitarou harus menentukan pilihannya antara menyudahi rasa sukanya atau tetap memperjuangkan cintanya dan berpacaran dengan jangkrik. 

Photo: Copyright tumblr.com
Terdengar aneh, mengerikan sekaligus menyeramkan, ya. Mungkin itulah sebabnya game ini bisa masuk ke dalam daftar video game buatan Jepang yang menimbulkan kontroversi di dunia.

Nah, setelah liat penjelasan di atas, kira-kira apa yang bakal kamu lakukan? Bohong kayaknya kalau kamu nggak penasaran untuk mencoba salah satu atau bahkan semua game yang di atas hehehe. Meskipun bikin kontroversi, nyatanya game tersebut malah dimainkan oleh banyak orang karena alasan penasaran. 

Tentu saja, siapa sih yang nggak penasaran buat mencoba menggelitiki para penyihir cewek di bagian manapun sampai mereka lemas. Atau bahkan pengen mencari tahu gimana rasanya menjadi nyamuk dan menyusup ke tempat-tempat tertentu seperti kamar mandi. Tapi sebagai pemain game yang bijak pastinya kamu sudah mengerti video game seperti apa yang pantas untuk kamu mainkan. 

Karena pada dasarnya game cuma sebagai media hiburan dan tentunya beda dengan kehidupan nyata. Jadi, sebisa mungkin pilih game mendidik yang konten ceritanya tidak memberikan efek negatif di kehidupan nyata kamu, ya! Begitu pula dengan waktu untuk bermain game yang perlu diperhatikan. Jangan sampai kehidupan nyata kamu jadi terganggu dan terbuang sia-sia hanya karena sebuah video game.

0 Response to "Video Game Paling Kontroversial Buatan Jepang "

Post a Comment